Ilustrasi: Wired
Banyaknya aplikasi yang bermunculan beserta dengan iming-iming keuntungan yang bisa didapatkan membuat kita sebagai pengguna smartphone terkadang melupakan bahaya yang bisa ditimbulkan. Bahaya ini salah satunya muncul dari kurangnya kewaspadaan kita dalam membaca apps permission dari aplikasi yang akan kita unduh. Apa saja bahaya nya?
Banyaknya apps permission yang diminta dan bahayanya
- Camera
Permission untuk mengambil foto dan video melalui aplikasi. Tentunya anda harus berhati-hati terhadap foto maupun video yang anda sebarkan melalui aplikasi.
- Contacts & Phone
Akses ilegal ke kontak anda, media sosial bahkan email anda. Sementara itu permission ‘read phone status and identity‘ akan memberikan akses membaca nomor IMEI dan nomor telpon anda, bahkan bisa mengakses daftar panggilan anda.
- Storage
Membaca memory card bahkan bisa memodifikasi isinya. Tentunya ini sangat berbahaya terhadap privacy foto dan video yang anda miliki.
- Location
Aplikasi juga bisa membaca keberadaan anda di mana saja, hal tersebut dapat dilihat dari permission location yang ingin mengakses GPS anda.
- Message
Bahkan ada juga apps permission yang meminta izin akses ke message atau pesan yang anda terima. Hal ini tentunya berbahaya, apalagi jika anda mengirimkan kode OTP melalui SMS untuk akses ke media sosial anda.
- Other
Permission di bagian ini juga tidak boleh anda lewatkan. Perhatikan dan baca baik-baik permission apa saja yang diminta dari aplikasi tersebut.